Kamis, 26 Mei 2011

Manusia dan Kegelisahan

Setiap manusia memiliki rasa kekhawatiran yang berlebihan sehingga menyebabkan rasa kegelisahan. Pada umumnya perasaan tersebut timbul akibat berbagai perasaan, tidak hanya satu alasan. Misalnya merasa gelisah karena sendiri. Sebenarnya rasa kegelisahan itu sendiri timbul akibat dari pikiran diri kita sendiri, yang menyebabkan pikiran negative lalu secara berlebihan menjadi khawatir dan akhirnya menimbulkan kegelisahan. Di kehidupan sehari-hari banyak sekali contohnya dan tak jarang ada orang yang selalu merasa gelisah. Entah karena merasa dirinya selalu salah, merasa kesepian ataupun merasa terasingkan. Masalah utama dari kegelisahan tersebut adalah dari manusia itu sendiri sebenarnya. Untuk mengurangi kegelisahan ialah kita untuk berusaha se-sedikit mungkin untuk memikirkan hal-hal negative yang apabila dipikirkan secara berlebihan akan menimbulkan kegelisahan itu sendiri. Dampak dari kegelisahan juga menyebabkan orang menjadi tidak fokus dan jadi sering melamun. 

1 komentar:

  1. bener. saya juga ngalamin itu beberapa hari ini. hal-hal negatif selalu dipikirkan membuat
    saya semakin gelisah.

    BalasHapus